You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.

Sistem Informasi Desa Simpang Tiga

Kec. Mataraman, Kabupaten Banjar, Prov. Kalimantan Selatan
Info
Selamat datang di Website Desa Simpang Tiga Kecamatan Mataraman Kabupaten Banjar Desa Manis Cantik

DPKP LAKSANAKAN KEGIATAN SOSIALISASI DAN PEMBINAAN DI DESA SIMPANG TIGA


DPKP LAKSANAKAN KEGIATAN SOSIALISASI DAN PEMBINAAN DI DESA SIMPANG TIGA

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Banjar melaksanakan Kegiatan Sosialisasi dan Pembinaan yang bertempat Di Balai Desa Simpang Tiga Kecamatan Mataraman, Kamis (27/4/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Camat Kecamatan Mataraman Dedi Kurniadi, SKM. dan Pembakal Desa Simpang Tiga beserta staf aparatur desanya. Turut hadir pula para pemuda dan relawan yang tergabung dalam Tim Rescue Mataraman (TRM).

IMG_20230427_094947

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan keahlian tentang teknik-teknik pencegahan dan penanggulangan kebakaran di lingkungan masyarakat, serta anjuran bagi para relawan agar bisa tergabung dalam Relawan Kebakaran (REDKAR) yang terdaftar secara nasional di Kedinasan.

IMG_20230427_095008 (1)

Kepala Bidang Pencegahan DPKP Banjar Dr. Eddy EJ Menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini dilaksanakan adalah untuk membina anggota relawan kebakaran agar menjadi ujung tombak apabila terjadi kebakaran di desa khusunya di Desa Simpang Tiga.

"Relawan ini kemudian nantinya akan dibina dan dilatih agar setidaknya bisa meminimalkan resiko pemicu terjadinya kebakaran," jelas beliau.

Sementara itu, Rizki Ananda memberikan materi terkait Kebakaran yang merupakan salah satu ancaman berbahaya dan dapat mengakibatkan korban jiwa jika kita tidak melakukan upaya yang tepat dalam mencegahnya.

“Hal inilah yang menjadi dasar dilaksanakan kegiatan sosialisasi dan pembinaan ini,” ujar nya.

IMG_20230427_102537

Dalam kesempatan ini juga diadakannya praktek langsung mengenai cara penanganan dan pencegahan dini terjadinya kebakaran melalui tegangan listrik dan tabung gas LPG yang sudah standar dan diawasi langsung oleh ahlinya.

IMG_20230427_105537 (1)

Dedi Kurniadi, SKM. (Camat Mataraman) mengucapkan banyak terimakasih kepada Dinas Pemadam Kebakaran yang kiranya sudah mau berhadir di Desa Simpang Tiga untuk memberikan sosialiasasi dan pembinaan kepada rekan relawan Desa Simpang Tiga.

"Harapannya semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut kedepannya sehingga masyakarat lebih paham mengenai tahap awal mencegah dan menangani resiko terjadinya kebakaran," jelas beliau.

IMG_20230427_111753 (1)

Kegiatan ini di tutup dengan penyerahan Sertifikat Penghargaan oleh DPKP Banjar kepada Pembakal Desa Simpang Tiga.

Bagikan artikel ini:
Komentar